Google Play Store Catat Rekor Unduhan Aplikasi Terbanyak

Sabtu, 27 Januari 2018 | 10:17 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto/Kompas.com Ilustrasi Google Play Store

KOMPAS.com - Tingkat adopsi smartphone di negara berkembang mendorong pertumbuhan angka unduhan aplikasi di toko aplikasi Android, Google Play Store. Pada kuartal keempat 2017, Play Store mencatat jumlah download aplikasi mencapai 19 miliar. 

Angka tersebut merupakan rekor baru untuk jumlah unduhan aplikasi terbanyak di Play Store, sekaligus jauh melampaui capaian yang diraih toko aplikasi iOS, Apple App Store. Dibandingkan App Store di kuartal yang sama, jumlah download aplikasi di Play Store lebih tinggi 145 persen.

Berdasarkan laporan dari firma riset mobile App Annie, pada kuartal keempat 2017, angka download di Play Store mengalami pertumbuhan 10 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Pencapaian ini didorong oleh para pengguna Android di negara-negara berkembang seperti Indonesia, India, dan Brazil. Untuk India, negeri itu untuk pertama kalinya menyalip Amerika Serikat di kuartal keempat 2017, dalam hal jumlah total unduhan dari App Store dan Play Store.

Presentase unduhan Google Play Store dan App Store pada Q4 2017.App Annie Presentase unduhan Google Play Store dan App Store pada Q4 2017.

Apa saja aplikasi yang populer diunduh? Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TechCrunch, Sabtu (27/1/2018), kategori aplikasi permainan (game), finansial, dan personalisasi adalah yang paling banyak diunduh di Play Store.

Aplikasi finansial juga populer di App Store. Tren ini didukung oleh perilaku kalangan perbankan dan investasi yang aktivitasnya mulai banyak bergeser ke perangkat mobile, terlebih sejak menanjaknya popularitas cryptocurrency macam bitcoin. 

Baca juga : 6 Versi Android Ini Sudah Tidak Bisa Akses Google Play Store

Selain angka unduhan aplikasi yang naik, Play Store dan App Store juga mencatat peningkatan belanja pengguna lewat in-app purchase pada kuartal keempat 2017. Dalam hal ini App Store mengalahkan Play Store.

Nilai belanja konsumen di App Store mencapai kisaran 11,5 miliar dollar AS, nyaris dua kali lebih tinggi (95 persen) dibandingkan consumer spending di Play Store.

Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden