Polisi Perketat Razia Knalpot Bising di Solo

Senin, 22 Maret 2021 | 14:00 WIB
Foto: Twitter TMC Polda Metro Jaya Razia knalpot bising

SOLO, KOMPAS.com - Menggunakan knalpot harus ada standarisasi terkait penggunaannya di jalan raya. Belakangan ramai diperbincangkan terkait razia knalpot berisik di beberapa daerah di Indonesia.

Tidak terkecuali di Solo, Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polresta Surakarta Kompol Adhytia Warman mengatakan, bahwa pihaknya saat ini sedang gencar melakukan kegiatan razia knalpot yang dinilai meresahkan masyarakat pada bulan Maret ini.

Baca juga: Kena Tilang Elektronik di Solo, Begini Cara Mengurusnya

Aturan kebisingan knalpot ini diatur dalam Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup nomor 7 tahun 2009. Dalam aturan tersebut dijelaskan, bahwa tingkatan kebisingan untuk motor kapasitas 80cc hingga 175cc adalah maksimal 83 dB dan di atas 175cc maksimal 80 dB. (dB=Decibel / satuan keras suara).

Mengukur kebisingan knalpot yang benar saat razia knalpot menurut polisiDok. Siger Gakkum Official Mengukur kebisingan knalpot yang benar saat razia knalpot menurut polisi

"Penindakan atau razia knalpot di Kota Solo akan kami perketat, mulai saat ini kita tidak hanya melakukan operasi hanya pada Sabtu malam, kalau diperlukan tujuh hari dalam seminggu kita akan melakukannya," kata Adhytia, kepada kompas.com, Sabtu (20/03/2021).

Baca juga: Mobil Jadi Incaran, Ini Jenis Pelanggaran yang Kena Tilang Elektronik di Solo

Untuk ketentuan tentang aturan knalpot, Adhytia menambahkan bila knalpot tidak sesuai dengan ketentuan aturan akan segera ditindak.

Knalpot yang digunakan tidak boleh melebihi 80 desibel sesuai dengan alat ukur kepolisian. Apabial melebihi akan langsung dilakukan penilangan.

"Kita menghindari sekali untuk berdebat di lapangan, jadi setiap anggota yang bertugas kita bekali alat untuk mengukur desibel," ujar Adhytia.

Baca juga: Inikah Sosok Harley Sporster Buatan China?

Razia knalpot bisingFoto: Twitter TMC Polda Metro Jaya Razia knalpot bising

Penggunaan alat ukur desibel selain digunakan untuk menghindari debat antara petugas dan masyarakat di lapangan, penggunaan alat ini juga dimaksudkan agar para pelanggar juga mengetahui seberapa bising knalpot yang mereka gunakan.

"Banyak anggapan masyarakat kalau pengukuran itu dilakukan pada saat keadaan motor digeber, namun kenyataannya dilapangan kami menentukan pengukuran desibel dilakukan pada saat kendaraan dalam posisi idle," ujar Adhytia.

Penulis : Arif Nugrahadi

Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden