Sampai di Stasiun Senayan, Warga Sambut Jokowi dan Prabowo dengan Gelegar "We Love You"

Sabtu, 13 Juli 2019 | 10:47 WIB
KOMPAS.com -Walda Marison Jokowi dan Prabowo di Stasiun MRT Senayan, Jumat (13/7/2019)

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dan Prabowo Subianto sampai di stasiun Senayan, Jakarta, setelah berangkat dari status Lebak Bulus, Sabtu (13/7/2019). Mereka tiba di stasiun tersebut pukul 10.25 WIB.

Saat Jokowi dan Prabowo keluar dari MRT, sorak sorai warga yang memekikkan kalimat we love you... we love you... menggelegar keras di dalam stasiun.

"We love you, we love you, we love you..." teriak warga yang menyambut kedatangan dua tokoh bangsa itu.

Baca juga: Jokowi: Bertemu Prabowo adalah Pertemuan Seorang Sahabat, Kawan, Saudara

Jokowi dan Prabowo langsung naik ke lantai satu untuk menyapa awak media.

Warga yang membeludak pun berbondong-bondong mengikuti Jokowi dan Prabowo.

Hingga saat ini, warga masih berseru we love you di Stasiun MRT Senayan.

Penulis : Walda Marison

Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden