LIVE STREAMING: Kongres V PDI-P di Bali

Kamis, 8 Agustus 2019 | 13:13 WIB
KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarnoputri membuka Pendidikan Kader Pendidik Tingkat Nasional Angkatan III dan IV di Wates, Kabupaten Kulon Progo, DI Yogyakarta, Kamis (19/4/2012). Sebanyak 326 peserta akan mengikuti pendidikan tersebut selama satu minggu dan tinggal di rumah warga untuk membantu memecahkan masalah yang sedang dialami masyarakat.

JAKARTA, KOMPAS.com - Kongres Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan V digelar Kamis (8/8/2019) di Bali.

Kongres V PDI-P digelar di Hotel Inna Grand Bali Beach mulai hari ini hingga 11 Agustus 2019.

Kongres partai sedianya merupakan sarana memutuskan kepemimpinan PDI-P. Pada Kongres IV di Bali, Megawati Soekarnoputri dikukuhkan sebagai Ketua Umum PDI-P periode 2015-2020.

Baca juga: Wapres JK dan Menteri Kabinet Kerja Hadiri Kongres PDI-P di Bali

Sedianya, Kongres V dilaksanakan pada tahun 2020 jika mengacu pada berakhirnya masa kepemimpinan Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum PDI-P.

Menurut Ketua DPP Bidang Politik dan Keamanan PDI-Perjuangan nonaktif, percepatan Kongres V bertujuan menyinergikan semua program kepartaian dengan program pemerintah Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

"Kenapa kongres PDI-Perjuangan itu dipercepat, untuk bisa menyinergikan semua program-program kepartaian bersama dengan pemerintah Pak Jokowi yang insya Allah akan dilantik pada periode keduanya di bulan Oktober," ujar Puan di Menara Kompas, Palmerah, Jakarta Barat, Selasa (6/8/2019).

Selain itu, kata Puan, dalam Kongres V nanti jajaran pimpinan PDI-P akan membahas strategi penguatan dan soliditas partai.

Baca juga: Hadir di Kongres PDI-P, Jokowi Kenakan Pakaian Adat Bali

Salah satu strategi penguatannya yakni dengan merancang program-program partai yang akan dijalankan selama lima tahun ke depan.

Kongres tersebut dapat secara langsung disaksikan di sini.

link FB: https://www.facebook.com/KompasTV/videos/1269520353218070/

link youtube :https://www.youtube.com/watch?v=j0LZzjkKhe8&feature=youtu.be

Penulis : Sherly Puspita
Editor : Icha Rastika

Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden