Tanpa Dihadiri Elite Parpol Pendukung Prabowo, Ini Tokoh yang Hadiri Pidato Jokowi..

Senin, 15 Juli 2019 | 08:58 WIB
ANTARA FOTO/HAFIDSZ MUBARAK A Presiden dan Wakil Presiden terpilih Joko Widodo (kanan) dan KH Maruf Amin (kedua kanan) bersama Ibu Irianan Joko Widodo (kiri) dan Ibu Wury Estu Handayani (kedua kiri) menyapa yang hadir sebelum memberikan pidato pada Visi Indonesia di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat Minggu (14/7/2019). Joko Widodo menyampaikan visi untuk membangun Indonesia di periode kedua pemerintahannya diantaranya pembangunan infrastruktur, pembangunan sumber daya manusia, investasi, reformasi birokrasi dan efektifitas serta efisiensi alokasi dan penggunan APBN.

BOGOR, KOMPAS.com - Sejumlah elite partai politik dan menteri hadir dalam pidato Joko Widodo di acara Visi Indonesia pada Minggu (14/7/2019) malam.

Dari kalangan parpol, terlihat para ketua umum seperti Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PSI Grace Natalie, hingga Ketua Umum PKPI Diaz Hendropriyono.

Hadir pula Sekjen Partai Nasdem Johnny G Plate, Sekjen PPP Arsul Sani, hingga Sekjen Perindo Ahmaf Rofiq.

Sementara itu, dari kalangan menteri, hadir Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menkominfo Rudiantara, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Nila Moeloek, dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

Dari kalangan pejabat daerah, hadir Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, mantan Gubernur Sumatra Selatan Alex Noerdin, hingga mantan Gubernur NTB Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi.

Baca juga: ICJR Kritik Visi Indonesia Jokowi karena Tak Singgung Rule of Law dan Jaminan HAM

Tak terlihat elite parpol pendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Padahal, menurut Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Arsul Sani, acara Visi Indonesia terbuka untuk siapa saja, tak terkecuali bagi pendukung 02.

Bahkan, Prabowo juga diharapkan hadir dalam acara tersebut.

"Ya itu kita harapkan, tentu kita bersyukur kalau Pak Prabowo akan datang," kata Arsul di Sentul International Convention Center (SICC) Bogor, Minggu.

Dalam acara Visi Indonesia, Joko Widodo berpidato untuk pertama kalinya sebagai presiden Indonesia terpilih 2019-2024. Tak hanya Jokowi, Ma'ruf Amin juga turut berpidato di acara tersebut.

Editor : Bayu Galih

Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden