Moeldoko Sebut Pertemuan Jokowi dan Prabowo Hanya Tinggal Tunggu Waktu

Rabu, 5 Juni 2019 | 22:14 WIB
KOMPAS.com/Ihsanuddin Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko di Istana Negara, Jakarta, Kamis (2/5/2019).

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengatakan, sudah ada sambung rasa antara Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo Subianto. 

Sehingga dengan demikian, pertemuan di antara kedua tokoh itu tinggal menunggu waktu saja. 

"Secara norma hubungan sudah terbangun dengan baik, sudah ada sambung rasa. Jadi tinggal tunggu momentumnya saja, kita tunggu waktunya saja," ujar Moeldoko di Kompleks Istana Presiden, Jakarta, Rabu (5/6/2019). 

Baca juga: Momen Lebaran, Megawati dan Anaknya Swafoto Bareng Dua Putra SBY

Apalagi, lanjut Moeldoko, utusan baik dari Jokowi atau Prabowo juga sudah membangun hubungan yang baik satu sama lain melalui pertemuan dan diskusi yang dilakukan berkali-kali. 

Jadi sebenarnya sudah tidak ada halangan lagi untuk Jokowi dan Prabowo bertemu. 

Menurut Moeldoko, pertemuan Jokowi dengan Prabowo sebagai sama-sama tokoh bangsa ini  semestinya dapat dibungkus dengan silaturahim suasana Hari Raya Idul Fitri. 

"Momentum ini sangat mahal ya seharusnya. Ini sangat bagus ya kalau terjadi pertemuan dengan suasana Lebaran," lanjut Moeldoko. 

Baca juga: Seorang Tamu Open House Tiba-tiba Sujud di Depan Jokowi dan Iriana

Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden