Imam Nahrawi, Wanda Hamidah, dan Saraswati Djojohadikusumo Gagal ke Senayan

Sabtu, 18 Mei 2019 | 20:19 WIB
Kompas.com/Alsadad Rudi Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi saat ditemui di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu (27/2/2019).

JAKARTA, KOMPAS.com - Rapat pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU), Sabtu (18/5/2019), menetapkan rekapitulasi hasil penghitungan dan perolehan suara dua dari tiga daerah pemilihan (dapil) Provinsi DKI Jakarta.

Pada rapat yang berlangsung di Gedung KPU, Jakarta Pusat itu, disampaikan peolehan suara calon anggota legislatif, termasuk perolehan suara beberapa nama besar mulai dari petahana, elite partai politik, hingga artis.

Di Dapil I yang mencakup wilayah Jakarta Timur, ada Imam Nahrawi, yang kini menjabat Menteri Pemuda dan Olahraga yang tidak lolos ke Senayan.

Baca juga: Sejarah Terjadi, Tiga Caleg Perempuan Asal Sumbar Lolos ke Senayan

Ia mencalonkan diri dari Partai Kebangkitan Bangsa dan mendapatkan 29.909 suara.

Selain Imam Nahrawi, nama lain yang gagal melenggang ke Senayan di antaranya pesohor Chicka Koeswoyo dari PDI-P dengan perolehan 29.505 suara; politisi Nasdem dan mantan anggota DPRD DKI Jakarta, Wanda Hamidah, yang mendapatkan 19.406 suara.

Sementara itu, di Dapil III yang meliputi Jakarta Utara, Jakarta Barat, dan Kepulauan Seribu, terdapat caleg dari Partai Gerindra, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo juga tak lolos setelah mendapatkan 79.801 suara.

Baca juga: Masih Jadi Primadona, Caleg DPD Maya Rumantir Melenggang ke Senayan

Adapun, untuk rekapitulasi suara dari Dapil II yang mencakup Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan luar negeri belum disahkan oleh KPU lantaran masih menunggu hasil pemungutan suara ulang (PSU) di Malaysia. Rekapitulasi Dapil II akan disahkan pada Minggu (19/5/2019).  

Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden