Hasil Rekapitulasi KPU Sementara: Prabowo-Sandi Unggul di 9 Kecamatan Jaktim

Rabu, 15 Mei 2019 | 15:56 WIB
ANTARA/INDRIANTO EKO SUWARSO Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto (tengah) bersama Cawapres Sandiaga Uno dan petinggi partai pendukung mengangkat tangan saat mendeklarasikan kemenangannya pada Pilpres 2019 kepada awak media di kediaman Kertanegara, Jakarta, Kamis (18/4/2019). Prabowo kembali mendekalarasikan kemenangannya versi real count internal BPN sebesar 62 persen.

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, unggul di sembilan kecamatan di Jakarta Timur berdasarkan rekapitulasi penghitungan suara tingkat kota.

"So far 02 semua di sembilan kecamatan," kata Ketua KPU Jakarta Timur di Gedung KNPI, Rawamangum, lokasi rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara tingkat kota, Rabu (15/5/2019).

Berdasarkan data yang diperoleh Kompas.com, Prabowo-Sandi unggul di Kecamatan Ciracas, Matraman, Pasar Rebo, dan Cipayung, Jatinegara, Kramatjati, Makasar, Duren Sawit, dan Cakung.

Baca juga: Rekapitulasi KPU: Parpol Pendukung Prabowo Berjaya di Sumatera Barat

Prabowo-Sandi memperoleh 71.643 suara di Kecamatan Pasar Rebo mengungguli pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin yang mendapat 57.778 suara. Sebanyak 1.449 suara tercatat tidak sah.

Perolehan suara Prabowo-Sandi di Kecamatan Cipayung mencapai 88.046 suara, sedangkan Jokowi-Ma'ruf mendapat 75.012 suara dan 2.320 suara dianggap tidak sah.

Hasil penghitungan suara di Kecamatan Matraman menunjukkan, Prabowo-Sandi meraup 61.305 suara dan Jokowi-Ma'ruf mendapat 52.491 serta 1.421 suara tidak sah.

Prabowo-Sandi juga tercatat unggul di Kecamatan Ciracas dengan 90.591 suara di atas perolehan suara Jokowi-Ma'ruf yang sebesar 87.681 suara. Sebanyak 2.614 suara dianggap tidak sah.

Selanjutnya, Prabowo-Sandi unggul di Kecamatan Makasar dengan 63.916 suara, sedangkan Jokowi-Ma'ruf mendapat 63.526. Sebanyak 1.407 suara dianggap tidak sah.

Sementara itu, perolehan suara Prabowo-Sandi di Kecamatan Duren Sawit mencapai 138.546 suara, unggul dari Jokowi-Ma'ruf yang mendapat 122.802. Adapun 3.053 suara dianggap tidak sah.

Prabowo-Sandi juga unggul di Kecamatan Jatinegara dengan perolehan 110.092 suara dibanding Jokowi-Ma'ruf yang mendapat 88.645 sedangkan suara tidak sah sebanyak 2.463.

Selain itu, Prabowo-Sandi menang di Kecamatan Kramatjati dengan 101.893 suara, sedangkan Jokowi-Ma'ruf mendapat 79.015 suara, 2.157 suara dianggap tidak sah.

Kemudian, Prabowo-Sandi menang di Kecamatan Cakung dengan perolehan suara sebesar 173.100 suara unggul dari Jokowi-Ma'ruf yang mendapat 137.224 suara.

Baca juga: Rekapitulasi KPU: Di Jateng, Jokowi-Maruf Raup 16,8 Juta Suara, Prabowo-Sandiaga 4,94 Juta

Rekapitulasi penghitungan suara di tingkat Kota Jakarta Timur masih berlangsung hingga Rabu siang ini menyisakan satu kecamatan yang belum direkapitulasi yaitu Pulogadung.

Wage mengatakan, rapat pleno di tingkat kota selambat-lambatnya akan selesai pada Rabu malam ini.

Setelah itu, berkas dan dokumen hasil rekapitulasi akan langsung dibawa ke pleno tingkat provinsi.

Jakarta Timur menjadi satu-satunya wilayah di DKI Jakarta yang belum menyelesaikan proses rekapitulasi. Lima wilayah lainnya kini sudah selesai di rekapitulasi di tingkat provinsi DKI Jakarta.

Penulis : Ardito Ramadhan
Editor : Icha Rastika

Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden