Kondisi Geografis RI dan Perilaku Belanja Jadi Pemicu Menjamurnya e-Commerce

Rabu, 8 Mei 2019 | 07:32 WIB
KOMPAS.com/MUTIA FAUZIA CEO Blanja.com Jemy Confido dan Brand Manager Blanja.com Adhitya Insan di Jakarta, Selasa (7/5/2019).

JAKARTA, KOMPAS.com - Keberadaan start up e-commerce dalam negeri saat ini bagaikan jamur di musim hujan.

CEO Blanja.com Jemy Confido mengatakan, dibandingkan dengan negara kawasan Asia Tenggara lainnya, pertumbuhan e-commerce di Indonesia bisa dikatakan yang paling tinggi.

Banyak faktor yang menurutnya mendukung hal tersebut, mulai dari industri e-commerce yang sedang bertumbuh, kondisi geografis Indonesia yang merupakan kepulauan, hingga adanya perubahan perilaku belanja konsumen di dalam negeri.

"Industri e-commerce Indonesia sedang seksi-seksinya. Di Asia Tenggara bisa dipastikan pertumbuhan e-commerce (Indonesia) paling tinggi," jelas Jemy di Jakarta, Selasa (7/5/2019).

Pertumbuhan rata-rata industri e-commerce di Indonesia ujar Jemy, di atas 31 persen. Ruang untuk industri ini untuk tumbuh juga cenderung masih besar. Pasalnya, kontribusi industri e-commerce terhadap keseluruhan produk domestik bruto (PDB) Indonesia masih di bawah 3 persen.

"Room untuk tumbuh lebih tinggi masih sangat terbuka," ujar Jemy.

Jemy menjelaskan, tingginya pertumbuhan industri e-commerce selain pergeseran dari bisnis konvensional ke online, juga kondisi geografis Indonesia yang berupa kepulauan.

Menurutnya, keberadaan e-commerce mendekatkan konsumen yang berada di luar jangkauan pasar konvensional terhadap produk yang mereka inginkan.

"Mungkin justru karena terpisah-pisah lebih menarik melakukan transaksi online khususnya untuk konsumen yang agak jauh dari pusat. Sehingga bisa langsung kroscek harga delivery, jadi tidak tergantung pada mediator," ujar dia,

Adapun Brand Manager Blanja.com Adhitya Insan mengatakan, dorongan dari pertumbuhan industri e-commerce tidak hanya berasal dari pelaku industi, tetapi juga konsumen.

Konsumen dinilai sudah semakin cerdas dan dewasa dalam memilih produk yang mereka inginkan.

"Artinya kedewasaan orang untuk memilih produk, memutuskan membeli barang semakin dewasa, semakin cerdas, lebih sistematis," jelas dia.

"Di sisi lain dari industri kreatif semakin bertumbuh. Masing-masing pemain e-commerce menunjukkan sisi kreatif untuk menarik konsumen, trennya positif. Ini yang kita tunggu dari beberapa tahun silam," ujar dia.

Penulis : Mutia Fauzia

Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden