Jadwal Padat, Jokowi Juga Kampanye Lewat Hologram

Senin, 25 Maret 2019 | 20:50 WIB
Hafidz Mubarak A Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo (kiri) dan Maruf Amin (kanan) tiba di gedung KPU untuk melakukan pendaftaran di Jakarta, Jumat (10/8). Pasangan Joko Widodo-Maruf Amin mendaftarkan diri sebagai calon presiden-wakil presiden periode 2019-2024. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc/18.

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin menggunakan hologram untuk mendekatkan Jokowi kepada masyarakat di sisa masa kampanye.

Hologram tersebut dihadirkan dalam satu panggung bergerak yang diangkut dengan menggunakan truk.

Ketua TKN Erick Thohir mengatakan, hologram yang dihadirkan untuk mengatasi jadwal Jokowi yang padat tersebut merupakan karya anak bangsa.

"Teknologi ini 100 persen karya anak bangsa. Fokusnya adalah daerah-daerah padat di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur," kata Erick melalui keterangan tertulis, Senin (25/3/2019).

Baca juga: TKN: Akibat Hoaks, Masyarakat Tak Objektif Dalam Menilai Kinerja Pemerintah

Melalui hologram tersebut, Jokowi memaparkan kinerja pemerintahannya selama ini, sekaligus menjanjikan bahwa capaian tersebut akan semakin disempurnakan jika ia terpilih kembali.

Tak hanya itu, Jokowi dalam versi hologram juga membicarakan perihal berita bohong atau hoaks yang menyasar dirinya, seperti isu pro asing, isu kriminalisasi ulama, hingga isu larangan adzan.

Oleh karena itu, Jokowi pun meminta masyarakat agar tidak mempercayai dan melawan hoaks tersebut.

Baca juga: Jubir TKN: Jokowi Konsisten Kedepankan Nilai-nilai Islam yang Moderat

 

Bahkan, Jokowi mengatakan agar para penyebar hoaks yang terus melakukan aksinya dilaporkan ke polisi.

"Kita harus lawan fitnah-fitnah itu. Jelaskan kepada yang sudah termakan fitnah. Tegur dan ingatkan yang suka nyebar fitnah. Kalau tetap ngotot, laporkan saja ke polisi,” ungkap Jokowi melalui hologram.

Baca juga: TKN Jawab Kritik Kubu Prabowo-Sandiaga soal Isu Korupsi di Lingkaran Jokowi

Selain melalui hologram, Jokowi juga dikatakan akan menyapa masyarakat melalui sambungan telepon.

TKN berharap, langkah tersebut dapat memacu semangat pendukungnya untuk memenangkan paslon Jokowi-Ma'ruf.

Kompas TV Calon presiden petahana, Joko Widodo, menghadiri kampanye terbuka di Banyuwangi, Jawa Timur, Senin (25/3). Kampanye Jokowi didampingi oleh Tim Kampanye Nasional. Selain ke Banyuwangi, Joko Widodo dan TKN juga akan berkunjung ke Malang dan Jember. Kedatangannya merupakan rangkaian kampanye terbuka para calon presiden dan wakil presiden 2019. #KampanyeJokowi #JokoWidodo #Pilpres2019



Penulis : Devina Halim

Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden