Dedi Mulyadi: Cirebon Daerah Peradaban yang Mampu Saingi Yogyakarta

Senin, 2 April 2018 | 21:25 WIB
dokumen Kompas.com Pasangan Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi

CIREBON, KOMPAS.com - Calon Wakil Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, menyebut Cirebon merupakan salah satu pusat peradaban sejarah Islam di Jawa Barat.

Menurutnya, peradaban terlihat dari peninggalan sejarah ajaran Sunan Gunung Jati. Bahkan bisa dikatakan, telah ada sejak Pangeran Cakrabuana atau Ki Shamadullah yang bergelar Sri Mangara Cakrabuana menjadi penguasa daerah itu.

“Nah, narasi-narasi itu bukan hanya berisi ajaran. Tetapi, di dalamnya juga ada tentang arsitektur bangunan, tata pemerintahan, makanan, dan pakaian," ujarnya kepada Kompas.com, Senin (2/4/2018).

"Sehingga, seluruh kekayaan ini harus dikapitalisasi dan dieksplorasi. Saya yakin ke depan Cirebon daerah peradaban yang mampu menyaingi Yogyakarta,” tambahnya.

(Baca juga : Kasepuhan Cirebon Jadi Keraton Pertama Gunakan E-Ticket )

Dedi menambahkan, Minggu malam dirinya memenuhi undangan dari pimpinan Pondok Pesantren Rajaul Ulum Hidayah Al Ismailiyah di Kabupaten Cirebon.

Dalam sebuah acara hajatan di pesantren tersebut, dirinya melihat acara-acara peninggalan sejarah Islam dulu yang masih dipakai untuk mengisi sebuah pagelaran budaya. Dengan demikian, Cirebon sudah memenuhi kualifikasi sebagai pusat peradaban.

"Eksplorasi yang saya maksud berupa penelitian sejarah. Hasilnya nanti harus diartikulasikan ke dalam strategi pembangunan di wilayah ini. Kita harus berangkat dari sejarah dulu, kemudian dari sana ada kesimpulan. Hasil penelitian itulah kita masukan ke dalam langkah-langkah pembangunan,” tuturnya.

Ke depan, lanjut Dedi, eksplorasi dan pemeliharaan kultur Cirebon, memiliki implikasi besar. Secara geografis wilayah ini memiliki nilai tambahan hampir sama dengan Daerah Istimewa Yogyakarta di Provinsi Jawa Barat

“Batik trusminya kan sekarang sudah berjalan dengan pesat. Pengelolaannya nanti lebih dimaksimalkan dalam seluruh aspek, makanan, kesenian, dan seluruhnya untuk bisa bersaing dengan Yogyakarta,” tambahnya.

(Baca juga : Dedi Mulyadi Sebut Program Juragan Empang Mampu Ciptakan Jutaan Lapangan Kerja )

Dengan demikian, aspek pariwisata dapat mendatangkan nilai tambah yang besar bagi sebuah daerah.

Sehingga seluruh peninggalan sejarah seperti situs religi (makam Sunan Gunung Jati, Syaikh Datuk Kahfi, Keraton Kasepuhan, dan Keraton Kanoman) harus dijaga dengan baik karena akan memberikan aspek penting bagi kehidupan warga Cirebon.

“Seluruh sakralitas ini adalah modal kepariwisataan selain dari peninggalan sejarah yang harus kita rawat dan pelihara. Dengan pengelolaan dan perawatan kekinian akan menjadi nilai tambah daerah ini," pungkasnya. 

Kompas TV Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) merilis hasil survei elektabilitas calon Gubernur Jawa Barat.



Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden