Tiga Personel Brimob Tewas Tertembak di Lokasi Pengeboran Minyak

Rabu, 11 Oktober 2017 | 05:39 WIB
TOTO SIHONO Ilustrasi penembakan terhadap anggota atau institusi polisi

BLORA, KOMPAS.com - Tiga personel Brimob Pati, Kepolisian Daerah Jawa Tengah dikabarkan tewas diduga akibat tertembak di kawasan pengeboran minyak wilayah Desa Trembul, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Selasa (10/10/2017) malam sekitar pukul 18.30 WIB.

"Benar ada tiga personel Brimob yang bertugas di Pati meninggal dunia di sekitar pengeboran minyak Desa Trembul. Dugaannya meninggal dunia karena tertembak," kata Kapolsek Ngawen, AKP Yulianto saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa.

Yulianto menjelaskan, ketiga personel Brimob tersebut diketahui bertugas untuk pengamanan di lokasi eksplorasi pengeboran sumur minyak peninggalan Belanda itu.

Saat ini, sambung dia, kasus tersebut masih dalam proses pendalaman pihak kepolisian. Kronologi dan motif apa yang terjadi masih ditelusuri. Kepolisian juga langsung diterjunkan untuk melakukan olah TKP.

"Tunggu ya, kami masih mendalami kasus ini. Kronologi dan motifnya masih kami kumpulkan," pungkas Yulianto.

Baca juga: Mahasiswa Mengaku Tertembak Peluru Karet, Polisi Bilang "Bohong"

Berdasarkan informasi, suara rentetan senjata sempat terdengar oleh warga sekitar lokasi kejadian. Warga pun mulai berdatangan menuju lokasi untuk mencari tahu apa yang sedang terjadi.

 "Warga mendengar suara rentetan senjata sehabis maghrib. Awal mula dikira suara ledakan petasan. Saat didatangi di depan pintu masuk sudah dijaga petugas dan warga tak diperbolehkan masuk," kata Kepala Desa Trembul Yasir.

Kompas TV Polisi menduga ada kesalahpahaman saat anggota polisi ingin melakukan penangkapan.



Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden