Inilah Kunci Kedamaian Menurut Syafi'i Maarif

Sabtu, 22 Agustus 2015 | 13:37 WIB
KOMPAS.com/ wijaya kusuma Buya Syafii Maarif di acara Pidato Kebangsaan dan Pentas Seni Budaya Nusantara di taman Beringin Sukarno Universitas Sanata Dharma (USD)
YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Syafi'i Maarif mengakui, menciptakan kedamaian dan kerukunan di muka bumi bukanlah perkara mudah. Namun, ada satu kunci penting untuk mencapai kerukunan dalam perbedaan, yakni ketulusan.

"Saya juga tidak tahu bisa dekat, termasuk dengan Biksu sahabat saya. Padahal yang seagama saja kadang tidak dekat," ujar Syafi'i Maarif dalam bagian Pidato Kebangsaan dan Pentas Seni Budaya Nusantara di Taman Beringin Sukarno di Universitas Sanata Dharma (USD), Jumat (21/8/2015) malam.

Syafii menuturkan, menciptakan kerukunan dan toleransi selalu saja dibarengi riak-riak kecil intoleransi. Sebab, manusia memiliki sifat egois. "Memang tidaklah mudah, tapi cita-cita terciptanya kedamaian itu harus terus diperjuangkan," ucap dia.

"Saya pernah ditanya Pendeta di Manado, bagaimana menciptakan kerukunan? Saya jawab kuncinya dengan ketulusan," ujar Syafi'i lagi.

Dia menjelaskan, ketulusan itu mengandung sikap mau saling mengerti dalam perbedaan. Mau menghormati perbedaan dan mau bersaudara dalam perbedaan. "Asal kita mau tulus, maka akan tercipta kedamaian dan toleransi," tegas dia.

Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden