Jumat, Prabowo Akan Gelar Rapat Dewan Pembina Partai Gerindra, Bahas Pertemuannya dengan Jokowi

Rabu, 17 Juli 2019 | 13:32 WIB
KOMPAS.com/KRISTIAN ERDIANTO Presiden Joko Widodo dan rivalnya di Pilpres 2019 Prabowo Subianto akhirnya bertemu. Pertemuan terjadi di stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Sabtu (13/7/2019).

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Sekjen Partai Gerindra Andre Rosiade menuturkan bahwa ketua umumnya, Prabowo Subianto, akan menggelar rapat dengan Dewan Pembina pada Jumat (19/7/2019).

Dalam rapat tersebut akan hadir seluruh jajaran Dewan Pembina Partai Gerindra yang berjumlah 43 orang, antara lain Hashim Djojohadikusumo, Fadli Zon, dan Ahmad Muzani.

"Menurut pimpinan, Dewan Pembina kami akan melakukan rapat hari Jumat. Jadwalnya insya Allah hari Jumat. Nanti kalau setelah rapat Dewan Pembina insya Allah akan diinformasikan hasilnya seperti apa," ujar Andre saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (17/7/2019).

Baca juga: Surat Prabowo untuk Amien Rais...

Dalam rapat tersebut, lanjut Andre, Prabowo akan menyampaikan dan mengkonsultasikan hasil pertemuannya dengan Presiden Joko Widodo pada Sabtu (13/7/2019) lalu.

Seperti diketahui Presiden Jokowi dan Prabowo telah bertemu sekaligus makan siang bersama dengan sejumlah elite pendukung mereka.

Selain itu, menurut Andre, Prabowo juga akan bertemu dengan para relawan, kelompok milenials, beberapa tokoh ulama dan koalisi partai yang mendukungnya pada Pilpres 2019.

Baca juga: Saat Pertemuan Jokowi dan Prabowo Diabadikan dalam Lukisan Seharga Rp 10 Juta...

"Yang akan dilakukan Pak Prabowo adalah mengkonsultasikan hasil pertemuan dengan Dewan Pembina.

"Lalu Pak Prabowo juga akan bertemu secara bertahap dengan seluruh pendukung. Emak-emak, relawan, milenial, ulama, partai-partai koalisi, seperti surat yang disampaikan oleh pak prabowo kepada tokoh-tokoh itu," kata Andre.

Kendati demikian, Andre belum dapat memastikan mengenai waktu dan tempat rapat Dewan Pembina Partai Gerindra itu akan digelar.

Ada dua tempat yang diprediksi akan menjadi tempat rapat, yakni kediaman Prabowo di Hambalang, Bogor, dan kantor DPP Partai Gerindra di Jakarta Selatan.

Kompas TV Ketua dewan kehormatan Partai Amanat Nasional, Amien Rais, membacakan isi surat yang dikirim oleh Prabowo Subianto untuk dirinya, Selasa (16/7). Dalam surat tersebut, Prabowo memberitahu rencana pertemuannya dengan presiden terpilih Jokowi. Menurut Amien, pertemuan keduanya ini untuk kepentingan lebih besar, yaitu NKRI. Amien Rais pun meminta semua pihak memberikan kesempatan kepada pemerintahan Jokowi-Ma’ruf untuk membuktikan kinerjanya. Meski mendukung pertemuan Prabowo dan Jokowi, Amien Rais meminta PAN untuk tetap menjadi oposisi pada pemerintahan Jokowi di periode berikutnya dan tidak tergiur dengan tawaran untuk bergabung dengan koalisi Jokowi- Ma'ruf Amin. #AmienRais #SuratPrabowo #PrabowoJokowi



Agenda Pemilu 2019

  • 20 September 2018

    Penetapan dan pengumuman pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21 September 2018

    Penetapan nomor urut pasangan calon presiden-wakil presiden

  • 21-23 September 2018

    Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPD, DPR, dan DPRD provinsi

  • 24 September-5 Oktober 2018

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 8-12 Oktober 2018

    Pengajuan gugatan atas sengketa tata usaha negara

  • 23 September 2018-13 April 2019

    Kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, penyebaran bahan kampanye kepada umum, dan pemasangan alat peraga

  • 24 Maret 2019-13 April 2019

    Kampanye rapat umum dan iklan media massa cetak dan elektronik

  • 28 Agustus 2018-17 April 2019

    Pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT)

  • 14-16 April 2019

    Masa Tenang

  • 17 April

    Pemungutan suara

  • 19 April-2 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil tingkat kecamatan

  • 22 April-7 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat kabupaten/kota

  • 23 April-9 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat provinsi

  • 25 April-22 Mei 2019

    Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat nasional

  • 23-25 Mei 2019

    Pengajuan permohonan sengketa di Mahkamah Konstitusi

  • 26 Mei-8 Juni 2019

    Penyelesaian sengketa dan putusan

  • 9-15 Juni 2019

    Pelaksanaan putusan MK oleh KPU

  • Juli-September 2019

    Peresmian keanggotan DPRD Kabupaten/kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD

  • Agustus-Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten/kota dan DPRD Provinsi

  • 1 Oktober 2019

    Pengucapan sumpah/janji anggota DPR

  • 20 Oktober 2019

    Sumpah janji pelantikan presiden dan wakil presiden